LAGU INI COCOK UNTUK ADA DI PLAYLIST KAMU SAAT TRAVELING, MANA FAVORITMU

Siapa yang tidak suka jalan-jalan dan mendengarkan musik ? Musik adalah teman terbaik ketika sedang traveling. Menikmati lagu dengan menikmati alam yang hijau dan langit biru akan meningkatkan suasana hati menjadi positif.

Agar traveling semakin seru, sebaiknya dari jauh-jauh hari sudah dipersiapkan. Mulai dari persediaan pakaian, obat-obatan, uang, makanan hingga bahan bakar bagi yang ini road trip. Pastikan juga Kawan BATIQA tahu selama melakukan traveling ini akan pergi kemana saja dan ngapain saja.

Untuk meningkatkan energi positif selama traveling, Kawan BATIQA bisa juga membuat playlist yang bisa Kawan putar sepanjang perjalanan. Lagu yang bagus akan membangun mood yang baik dan  membuat perjalanan semakin menyenangkan. 

Berikut lagu peneman traveling yang cocok ada di playlist kamu :

1. Adventure of A Life Time – Coldplay

Turn your magic on, to me she’d say
Everything you want’s a dream away
Under this pressure under this weight
We are diamonds

Lagu Adventure of a Lifetime dipopulerkan oleh band rock asal Inggris Coldplay yang dibentuk pada tahun 1996. Lagu ini memiliki konsep video klip unik dengan teknologi CGI kera bermain alat msuik dan lagu ini dirilis pada tahun 2015 dari album Head Full of Dreams.

Dilihat dari judulnya saja, lagu ini cocok menggambarkan tentang perjalanan traveling Kawan BATIQA, Jangan lupa untuk menambahan di Playlistnya Kawan.


2. I’m Yours – Jason Mraz

Look into your heart and you'll find love love love love
Listen to the music of the moment people dance and sing
We're just one big family
And it's our godforsaken right to be loved loved loved loved loved

I’m Yours merupakan single Jason Mraz paling sukses. Lagu ini menjadi lagu pertama yang menduduki puncak tangga lagu Triple A, Adult Top 40, Mainstream Top 40, dan Adult Contemporary.

Jason Mraz menambahkan video clip I’m Yours yang shooting di Hawai ke youtube pertama kali pada 14 Maret 2008, hingga Oktober 2022 video tersebut sudah di lihat lebih dari 693 juta kali. Lagu ini cocok banget untuk menemani liburan Kawan BATIQA di pantai.


3. Setapak Sriwedari - MALIQ & D’essentials

Dan kita berpijak lalu
Kau merasakan yang sama sepertiku
Suara hati kita bergema melantunkan nada-nada
Melagu tanpa berkata seperti syair tak beraksara

Sriwedari merupakan album studio kelima karya MALIQ & D'Essentials. Sriwedari, yang memiliki arti taman surga, Maliq & D’Essentials menularkan kebahagiaan lewat aransemen indah dan menyenangkan.

Pada album Sriwedari, sound khas Inggris banyak sekali.  Lagu ini menceritakan sebuah perasaan sepasang kekasih yang sedang menikmati indahnya alam semesta. Lagu ini seperti menjadi semangat ketika di perjalanan menyusuri keindahan Indonesia.


4. Puisi Alam – Fourtwnty

Bahagia, bahagiaku cukup sederhana
Tak terhingga, sekalipun harta dan tahta
Tak sanggup membayarnya

Setelah seharian beraktivitas dan kembali ke kamar hotel, lagu ini sangat cocok sebagai penghantar tidur. Lagu ini akan memberikan ketenang jiwa dan raga melalui nada-nadanya.

lagu ini bercerita tentang kutipan “Bahagia Itu Sederhana“ dan menceritakan bahwa bahagia yang sebenarnya itu memang tak terhingga. Jadi, bahagia yang sebenarnya itu adalah kita bersyukur dengan apa yang kita punya sekarang, bersyukur dengan pencapaian yang kita raih hari ini.


5. Permission to Dance – BTS

When the nights get colder
And the rhythms got you falling behind
Just dream about that moment
When you look yourself right in the eye, eye, eye

Dirilis bertepatan dengan ulang tahun ARMY pada 9 Juli 2021, lagu BTS Permission to Dance mengajak semua orang untuk hidup bahagia di masa pandemi covid-19. Lewat lagu Permission to Dance, BTS mengandung makna ajakan pada semua orang untuk mengucapkan selamat tinggal kepada covid-19.

Lewat lagu itu pula, BTS juga mengajak semua orang untuk kembali bahagia setelah menghadapi hari-hari kelam di masa pandemi covid-19.


6. Treasure – Bruno Mars

Treasure, that is what you are
Honey, you're my golden star
You know you can make my wish come true
If you let me treasure you

Lagu Treasure Bruno Mars ini merupakan salah satu single ketiga dalam albumnya yaitu “Unorthodox Jukebox“.  Album ini dirilis pada tahun 2012 lalu. Lagu Treasure ini ditullis oleh Bruno Mars, Philip Lawrence, Ari Levine dan Phredley Brown.

Lagu Treasure Bruno Mars ini sangat cocok ditujukan kepada wanita diluar sana. Lagu Treasure Bruno Mars ini menceritakan tentang sebuah motivasi untuk seorang wanita yang tidak percaya diri terhadap dirinya sendiri.


7. Kangen – Dewa 19

Semua kata rindumu semakin membuatku tak berdaya
Menahan rasa ingin jumpa
Percayalah padaku aku pun rindu kamu, ku akan pulang
Melepas semua kerinduan yang terpendam

Karya ini dianggap sebagai karya paling monumental dalam sejarah grup musik Indonesia, lagu ini menjadi salah satu signature dari Dewa 19. 

lagu Kangen menggambarkan perasaan rindu terhadap seorang kekasih yang mengharapkan agar dirinya pulang. Ia pun berjanji bahwa ia memang ingin pulang dan meminta agar menyimpan rasa sedihnya itu.


8. Diatas Awan – Nidji

Kita
Penantang impian
Di atas awan
Kita kan menang

Lagu ini menjadi Ost (Original Soundtrack) dari Film 5cm, film tentang perjuangan 5 orang sahabat yang bertekad menaklukan gunung Mahameru, dan mengibarkan bendera merah putih tepat pada 17 Agustus di puncak Gunung Mahameru.

Lirik lagu ini ditulis oleh Giring, Ariel dan Andro, musiknya yang penuh semangat membuat lagu ini cocok dinyanyikan saat naik gunung bersama sahabat.


9. Stand By Me – Oasis

So what's the matter with you?
Sing me something new
Don't you know the cold and wind and rain don't know
They only seem to come and go away

Stand by Me adalah lagu yang luar biasa. Lagu ini seolah mengungkapkan makna yang tersembunyi tentang bagaimana kita berjuang dalam hidup yang sulit.

Lagu ini mengajarkan kepada kita untuk tetap optimis dan yakin akan perjuangan kita.


10. I Don’t Wanna Miss a Thing –  Aerosmith

Don't want to close my eyes
I don't want to fall asleep
'Cause I'd miss you baby
And I don't want to miss a thing

Arti lagu I Don’t Wanna Miss a Thing yakni menceritakan tentang seseorang yang tidak ingin melewatkan satu hal pun dari seseorang yang ia sayangi. 

I Don't Want To Miss A Thing sendiri punya catatan gemilang dengan berhasil memuncaki tangga lagu di tahun tersebut hingga masuk nominasi untuk Oscar.


Coba putar lagunya, nyanyikan bersama keluarga atau teman untuk membuat suasana jadi kembali ceria.


Share this:

BACA LAINNYA

TEMUKAN LEBIH BANYAK CERITA & PANDUAN MENARIK
Pentingnya Liburan Sejarah untuk Anak-Anak
Mau mengisi momen liburan anak-anak dengan kegiatan bermanfaat? Yuk, rencanakan liburan sejarah ke berbagai destinasi wisata yang menarik
BACA DETIL
5 UNIVERSITAS DI AREA JABABEKA - CIKARANG
Berikut 5 Universitas yang berada di Area Jababeka, Cikarang. Mungkin bisa menjadi pilihan.
BACA DETIL
BATIQA Foodprints
Ikuti Chef Patrick dalam menjelajahi kelezatan kuliner lokal di setiap daerah di Indonesia.
BACA DETIL
DAFTAR MAILING LIST KAMI
Dapatkan informasi terbaru mengenai penawaran khusus, acara ataupun promosi spesial!
IKUTI KAMI